Surat Untuk Tuhan

Setiap tahun, Kantor Pos Yerusalem kebanjiran surat dari seluruh penjuru dunia. Suratnya sih seperti surat biasa yang dimasukan ke dalam amplop. Yang tidak biasa adalah kemana surat itu dialamatkan. Ribuan surat itu dialamatkan kepada Tuhan.

Hanya dengan menulis “Kepada Tuhan, Yerusalem” petugas Kantor Pos akan mengantarkan surat ke alamat itu. Namun bukan ke langit, tapi diletakkan di Tembok Ratapan.

Saking banyaknya surat yang berdatangan terutama menjelang Natal, Kantor Pos Yerusalem akhirnya membuka Kotak Pos Tuhan. Menurut Kepala Kantor Pos Yerusalem, mereka tak punya alamat Tuhan, sehingga surat-surat itu di taruh di Tembok Ratapan yang bagi beberapa kalangan dianggap paling representatif.

Umumnya isi surat berupa permintaan dan pengharapan. Bahkan konon, ada seseorang yang menuliskan nomor loterenya dengan tujuan agar Tuhan mengabulkan permintaannya untuk menang lotere.

Aneh bukan ?

/

www.unikunik.web.id | Copyright © 2012